TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sempat Terkatung- katung, KONI Penajam Paser Utara Akhirnya Dikukuhkan

Pengurus baru diminta melakukan pembenahan

Ketua KONI Kaltim, Zuhdi Yahya, menyerahkan petaka KONI kepada ketua KONI PPU, Salehuddin dalam prosesi pelantikan pengurus KONI PPU masa bakti 2019-2023 (IDN Times/Ervan Masbanjar)

Penajam, IDN Times – Setelah terjadi tarik ulur pengesahan Surat Keputusan (SK) Kepengurusan, akhirnya Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) periode 2019-2023 dikukuhkan oleh Ketua KONI Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Zuhdi Yahya, Senin (30/12) di Graha Penajam, PPU.

Kegiatan dihadiri Bupati PPU Abdul Gafur Mas'ud, Ketua DPRD PPU Jon Kenedy dan Kepala Kejaksaan Negeri Penajam, Darfiah, para ketua dan pengurus cabang olahraga (cabor) di PPU dan undangan lainnya.

Pelantikan pengurus  juga dirangkai kegiatan pemberian bonus atlet peraih medali di kejuaraan Pekan Olahraga Provinsi Kaltim ke VI tahun 2018 lalu yang diserahkan oleh Bupati PPU.

Baca Juga: Atlet dan Pengurus Cabor PPU Desak KONI Kaltim Terbitkan SK

1. Pengurus baru dapat lebih melakukan pembenahan

Bupati PPU, Abdul Gafur Masud, bersama ketua KONI Kaltim, Zuhdi Yahya, Forkopimda foto bersama dengan seluruh pengurus KONI PPU yang baru dilantik (IDN Times/Ervan Masbanjar)

Usai pelantikan, Ketua KONI Provinsi Kaltim, Zuhdi Yahya kepada IDN Times mengungkapkan, dirinya berharap dan meminta pengurus KONI PPU yang baru, dapat lebih melakukan pembenahan dan memperkuat internal, baik internal kepengurusan maupun dengan cabor - cabor.

Selain itu, sebutnya, pengurus baru ini juga harus lebih meningkatkan sinergitas bersama Pemerintah Kabupaten PPU dalam mengembangkan pembinaan atlet guna meningkatkan olahraga di Benuo Taka.

"Kita bisa lihat bapak Bupati PPU hadir dan langsung memberikan bonus pada atlet sebagai bentuk komitmen pengembangan olahraga di PPU," ujarnya.

 

2. Pengurus KONI baru bisa memperbaiki proses pemberian bonus

Ketua KONI PPU, Salehuddin menandatangani SK Kepengurusan KONI PPU masa bakti 2019-2023 (IDN Times/Ervan Masbanjar)

Sementara, Bupati PPU Abdul Gafur Mas'ud meminta pengurus KONI PPU baru lebih memperbaiki proses pemberian bonus atlet berprestasi.

"Agar tidak terjadi keterlambatan lagi seperti saat ini, makanya manajemen di KONI perlu diperbaiki lagi, sehingga dapat lebih maksimal dalam melaksanakan tugas dan fungsinya," ujar Mas'ud.

Ia menambahkan, pengurus KONI yang telah resmi kepengurusannya tersebut, dapat bekerja secara smart dan ikhlas untuk melahirkan atlet-atlet berprestasi, bukan hanya di kancah nasional saja tapi juga internasional.

"Saya ucapkan selamat bagi seluruh pengurus yang telah dilantik, semoga amanah dalam melaksanakan fungsi dan tugasnya melakukan pembinaan olahraga di PPU ini," tegasnya.

Baca Juga: 387 Rumah di Penajam Paser Utara Belum Menikmati Penerangan Listrik

Berita Terkini Lainnya