Sumbangan Masyarakat Mengalir Bantu Pemkot Balikpapan Atasi COVID-19
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Balikpapan, IDN Times - Sejumlah organisasi yang peduli pada upaya penanggulangan penyebaran virus corona memberikan bantuan kepada Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Balikpapan.
“Bertepatan dengan Hari Kartini ini , Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pemkot Balikpapan mendapatkan bantuan dari warga Kota Balikpapan yang peduli dengan penanggulangan COVID-19, diantaranya Gepak Kuning sebanyak 200 Paket sembako. Perhimpunan Dokter Ahli Penuaan, Welness, Estetik dan Regeneratif Indonesia (Perdaweri) berupa disinfektan dan hand sanitizer. Dan dari Badan Kerja Sama Gereja se-Balikpapan berupa baju hazmat, sarung tangan," ujar Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, usai menerima bantuan di halaman Kantor Wali Kota Balikpapan, Selasa (21/4).
1. Gepak Kuning telah menyalurkan bantuan yang kedua kali
Salah satu ormas yang memberikan bantuan adalah Gerakan Putra Asli Kalimantan (Gepak Kuning) yang menyerahkan sebanyak 200 paket sembako. Bantuan langsung diserahkan Ketua DPD Gepak Kota Balikpapan Subliansyah kepada 6 orang perwakilan para penyapu jalan.
“Bantuan Gepak Kuning ini untuk yang kedua kalinya, setelah dua pekan lalu kami juga menyerahkan bantuan berupa baju hazmat dan masker untuk dokter dan petugas medis di Balikpapan,” ujar Ketua DPD Gepak Kota Balikpapan Subliansyah yang didampingi Ketua PB Gepak Kalimantan, Suriansyah.
Bantuan pertama Gepak Kuning, kata Subliansyah, merupakan bantuan dari Pengurus Besar atau PB Gepak Kalimantan, sedangkan bantuan yang kedua ini merupakan bantuan Dewan Pimpinan Daerah atau DPD Gepak Kota Balikpapan.
“Dalam kesempatan ini kami juga menghimbau warga untuk tetap berada di rumah, menghindari kerumunan, mencuci tangan selama 20 detik, dan menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat atau PHBS,” jelasnya.
Baca Juga: Awasi Penyaluran Bansos, DPRD Balikpapan Bentuk Posko COVID-19
2. Perdaweri Kaltim–Kaltara mengirimkan bantuan disinfekan dan hand sanitizer
Sedangkan , Perhimpunan Dokter Ahli Penuaan, Welness, Estetik dan Regeneratif Indonesia (Perdaweri) Kaltim – Kaltara memberikan bantuan berupa 5 jerigen disinfektan, 5 jerigen hand sanitizer dan 250 botol hand sanitizer isi 100 liter.
“Bantuan yang kami serahkan ke Pemkot Balikpapan kami harapan bermanfaat bagi rekan-rekan kami seprofesi yang bekerja untuk membantu menyembuhkan pasien positif COVID-19 yang ada di Balikpapan,” ujar Perwakilan Perdaweri Kaltim – Kaltara, dr. Nina Satrio.
3. Masyarakat yang mampu dapat mengulurkan tangan dan membantu
Sementara Wali Kota Rizal mengungkapkan, Pemkot Balikpapan memberikan apresiasi atas bantuan yang diberikan masyarakat kota untuk membantu Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Balikpapan. Para pemberi bantuan mendapatkan piagam penghargaan dari Pemkot Balikpapan dan bunga karena bantuan yang diberikan ini bertepatan dengan peringatan Hari Kartini.
“Bantuan seperti ini sangat diperlukan untuk percepatan penanggulangan COVID-19 di Balikpapan, terutama APD dan kelengkapannya, dimana APD atau baju hazmat hanya bisa digunakan dalam satu kali pakai dan harus dibuang, sehingga kebutuhannya akan terus diperlukan,” ujar Rizal.
Baca Juga: Jurnalis Perempuan Bicara Kartini di Era Pandemik Virus Corona