10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di Hati

Berkreasi tanpa batas dan beli bahan-bahan berkualitas

Samarinda, IDN Times - Para pecinta kue dengan antusiasme tinggi sering kali mencoba untuk membuat kue favorit mereka sendiri di rumah. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika banyak di antara mereka yang mencari toko bahan kue yang menyediakan beragam kebutuhan dengan kualitas terbaik.

Berikut adalah daftar toko bahan kue di Samarinda yang terkenal dengan kelengkapan dan kualitasnya yang baik. Dengan bahan-bahan yang cukup lengkap dari toko-toko ini, Anda dapat dengan mudah menemukan resep-resep kue favorit dan melangkah memasak di dapur Anda sendiri.

1. Urby

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di Hatiilustrasi bahan-bahan kue (bakingkneads.com)

Ada toko bahan kue bernama Urby yang menjadi favorit para ibu-ibu untuk berbelanja keperluan baking. Meskipun ukurannya kecil, toko ini menyediakan peralatan dan bahan yang lengkap.

Di Urby, Anda dapat memperoleh berbagai peralatan baking serta aksesoris dekorasi. Namun, layanan transaksi hanya tersedia secara offline di toko fisiknya.

2. Avani

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di HatiDan Matthews/The Guardian

Selain Urby, ada juga toko bahan kue Arvani yang menjadi favorit para pembeli. Toko ini menawarkan produk yang lengkap, berkualitas, dan harga yang terjangkau bagi konsumen.

Dengan display yang rapi, Arvani memudahkan pembeli dalam memilih beragam produknya. Di sini, tersedia berbagai peralatan kue mulai dari alas, loyang, kemasan, hingga buku resep.

3. Kaka

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di Hatiilustrasi bahan-bahan kue (pixabay.com/hewq)

 

Toko Kaka menjadi pilihan terbaik bagi Anda yang mencari beragam bahan-bahan kue lengkap. Selain menyediakan bahan-bahan, toko ini juga menyediakan peralatan dan perlengkapan lengkap untuk membuat kue.

Dengan lokasi yang strategis, toko Kaka ramai dikunjungi oleh para penggemar kue karena mudah diakses. Selain itu, harga-harga yang ditawarkan pun sangat bersahabat di kantong.

Baca Juga: Air Terjun Tanah Merah sebagai Lokasi Wisata Alam Samarinda

4. SW 1

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di Hatiilustrasi bahan-bahan kue koyabu (youtube.com/lets cook)

Toko bahan kue SW 1 adalah tempat terbesar di kota Samarinda yang menyediakan beragam bahan serta peralatan baking untuk membuat kue. Toko ini memiliki 3 cabang di Samarinda yang dapat Anda kunjungi salah satunya.

Selain melayani transaksi pembelian secara langsung di toko, SW 1 juga melayani pembelian secara online untuk kemudahan Anda.

5. UD Kencana

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di Hatiilustrasi bahan kue(pixabay.com/ sontung57)

 

Pilihan alternatif bagi para ibu-ibu yang mencari kebutuhan bahan kue lengkap dan berkualitas adalah toko bahan kue UD Kencana. Toko ini menawarkan produk-produknya dengan harga grosir, yang membuatnya menjadi opsi yang menguntungkan.

Dengan membeli dalam jumlah besar di UD Kencana, Anda bisa mendapatkan harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan tempat lain. Meskipun tempatnya luas, namun disayangkan tata letak produk di dalamnya tidak tertata dengan rapi.

6. Harum Manis

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di Hatiilustrasi bahan-bahan kue kipo (instagram.com/dapursistanana)

Toko bahan kue terlengkap di Samarinda terletak di Jalan Gatot Subroto NO. 19, Bandara, Sungai Pinang, Samarinda. Toko Harum Manis adalah tempat yang luas dan menyediakan beragam peralatan baking dengan harga bersaing.

Tempatnya sangat nyaman, dilengkapi dengan area parkir yang luas. Selain itu, Anda akan mendapatkan pelayanan yang baik dan informatif dari staf toko.

7. Huda Food & Packaging

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di Hatiilustrasi mengaduk telur dan gula (youtube.com/devina hermawan)

 

Merupakan salah satu distributor tepung roti dan penyedia kemasan untuk UMKM di Kota Samarinda, toko ini menawarkan koleksi kemasan yang sangat banyak dan lengkap.

Anda dapat memilih dari berbagai variasi sesuai dengan keinginan dan konsep kue yang Anda buat. Toko ini terletak di Jalan Perjuangan, dekat dengan kampus Universitas Mulawarman Samarinda. 

8. Loka Jaya

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di HatiDok. Pribadi/Nurul Astuti

Di Samarinda, terdapat toko bahan kue yang dikelola secara modern. Tempatnya sangat bersih dan memberikan pelayanan ramah, sehingga membuat pembeli merasa nyaman ketika berbelanja.

Anda akan menemukan berbagai macam bahan dan peralatan untuk membuat kue di sini. Selain koleksinya yang lengkap, harga yang ditawarkan juga terbilang terjangkau.

9. Tobaku 168

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di HatiDok. Pribadi/Nurul Astuti

 

Salah satu toko lain yang menyediakan berbagai bahan kue adalah Tobaku 168. Di sini, Anda dapat menemukan aneka peralatan baking serta berbagai perlengkapan, mulai dari dus hingga dekorasi kue.

Lokasinya sangat strategis berada di pinggir jalan raya, sehingga mudah dijangkau oleh pembeli. Tobaku 198 juga menawarkan produk dengan harga yang terjangkau, menjadikannya pilihan yang menarik bagi para pencinta kue.

10. R3

10 Toko Bahan Kue Samarinda dengan Harga Ramah di Hatiwomantalk.com

Toko bahan kue yang terletak di Jalan Bengkuriang Raya ini menawarkan koleksi yang sangat lengkap dengan harga yang bersahabat. Di sini, Anda dapat menemukan berbagai macam produk seperti tepung, butter, beragam jenis coklat, bahan pengembang, dan masih banyak lagi.

Demikianlah beberapa toko bahan kue di Samarinda yang lengkap dengan aksesori kue. Selain menyediakan berbagai bahan, toko-toko ini juga menawarkan beragam alat yang dibutuhkan untuk membuat kue dengan hasil yang sempurna.

Baca Juga: Tempat Karaoke di Samarinda Terhits 

Topik:

  • Linggauni
  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya